Kabar Terkini - Dizaman yang serba modern seperti sekarang ini dengan didukungnya gadget yang semakin canggih secara tidak langsung memudahkan semua orang untuk menjangkau dunia maya yang berhubungan sosial dengan banyak orang dengan kalangan manapun dan dimana pun. Semakin didukungnya fasilitas terkadang membuat manusia kehilangan control sehingga mungkin akan terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. Seperti banyak yang sekarang ini marak terjadi yakni perselingkuhan. Padahal itu secara tidak langsung sama saja dengan zina.
Ketika seorang pemuda menemui Rasulullah untuk meminta izin agar ia diperbolehkan berzina, Rasul tidak serta-merta marah, beliau justru mengajak pemuda tersebut untuk berempati.
"Bersediakah Engkau apabila saudara perempuanmu dizinahi? Atau bagaimana bila ibu, bibi, dan anakmu kelak dizinahi orang lain, maukah engkau hal itu terjadi?"
Tentu saja pemuda itu menjawab tidak bersedia jika ada perempuan dalam anggota keluarganya yang dizinahi oleh orang lain.
Dari kisah tersebut semestinya setiap muslim dapat mengambil pelajaran untuk tidak melakukan hal-hal yang kita sendiri pun tak ingin orang lain lakukan hal itu pada diri dan keluarga kita!
Demikian juga bila ingin melakukan perselingkuhan dalam rumah tangga. Dengan semakin canggihnya teknologi, begitu banyaknya aplikasi chatroom, seorang suami semestinya berpikir ribuan kali jika ingin mengkhianati kepercayaan istrinya dengan melakukan perselingkuhan.
Salah satu yang perlu diingat ialah anak gadis yang dimiliki, relakah ia bila di kemudian hari anak gadis Anda yang telah menikah malah diselingkuhi oleh suaminya? Jika tidak rela, maka pikirkanlah bahwa ayah mertua Anda pun tidak rela jika Anda menyakiti perasaan putrinya dengan berselingkuh bersama wanita lain!
Sahabat, sungguh hari kiamat belum akan datang hingga perzinaan merajalela hingga ke jalan-jalan. Maka lindungilah diri serta keluarga kita dari ancaman siksa neraka dengan cara menjauhi zina, termasuk menghindari perselingkuhan dalam rumah tangga.
Semoga dengan adanya artikel ini dapat membuka mata serta fikiran anda semua sebelum melakukan sesuatu. Ingat semua perbuatan ada balasannya sendir-sendiri. Semoga bermanfaat dan silahkan share.
Sumber:Info-tausiah
0 Response to "Wahai Para Suami!! Janganlah Berselingkuh Bila Tidak Ingin Anak Gadismu Kelak Diselingkuhi, Baca Kisahnya..."
Posting Komentar